Manokwari, Papua Barat www.unipa.ac.id — Rektor Universitas Papua (UNIPA), Dr. Hugo Warami, S.Pd, M.Hum melakukan pertemuan dengan Kombes Pol Guntur A., S.Si., M.Si., selaku Kasatgaswil Papua Barat Densus 88 Anti Teror Polri, pada hari jumat (14/2). Pertemuan ini bertujuan untuk membahas isu-isu krusial terkait potensi intoleransi, ancaman terorisme, serta langkah-langkah pencegahan dini yang dapat diambil.

Kombes Pol Guntur mengungkapkan pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan dan aparat keamanan dalam mencegah radikalisasi di kalangan generasi muda. “Sinergi antara UNIPA dan Densus 88 sangat vital untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, terutama di Papua Barat,” katanya.

Rektor UNIPA menekankan komitmen universitas dalam mendukung program-program pencegahan terorisme. “Kami siap berkolaborasi dalam memberikan edukasi kepada mahasiswa dan masyarakat tentang bahaya intoleransi dan radikalisasi,” ujarnya.

Pertemuan ini juga membahas rencana kegiatan bersama, termasuk seminar dan workshop yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang isu-isu keamanan dan pentingnya toleransi antar umat beragama.
Dengan adanya sinergi ini, diharapkan dapat tercipta upaya pencegahan yang lebih efektif dan berkelanjutan dalam menangkal ancaman terorisme di wilayah Papua Barat. “Ilmu Untuk Kemanusiaan” (m/i)